Penelitian

In-Depth Interview Pengelola Program Malaria

Peneliti Loka Litbang Kesehatan Pangandaran, Aryo Ginanjar, SKM, MPH, sedang melakukan wawancara mendalam (In-Depth Interview) dengan Ade Wijaya, S.St., Pengelola Program Malaria Dinas Kesehatan Kabupaten Sukabumi. Wawancara mendalam merupakan salah satu tahapan penelitian “Penentuan Indikator Sumber Daya Pengendalian Vektor Tingkat Puskesmas di Wilayah Reseptif Malaria Provinsi Jawa Barat” yang sedang dilaksanakan tim peneliti Loka Litbang Kesehatan Pangandaran Tahun 2020.

 

Peneliti Loka Litbang Kesehatan Pangandaran, Hubullah Fuadzy, M.Si, sedang melakukan data expose dan wawancara mendalam (In-Depth Interview) dengan Kiky Furbani R, SKM, Pengelola Program Malaria Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Barat. Wawancara mendalam merupakan salah satu tahapan penelitian “Penentuan Indikator Sumber Daya Pengendalian Vektor Tingkat Puskesmas di Wilayah Reseptif Malaria Provinsi Jawa Barat” yang sedang dilaksanakan tim peneliti Loka Litbang Kesehatan Pangandaran Tahun 2020. [DAC]